"Bahasa bukanlah perpanjangan pikiran.....
Bahasa merupakan medium untuk memproyeksikan gagasan abstrak menjadi sebuah kenyataan"

JOHN DEWEY

Jumat, 02 November 2012

‘YANG DIINGINKAN HATI”


Kuletakkan lembaran-lembaran kisah rindu itu di langit hatiku.
Kusulam dan kurajut setiap incinya dengan helaian benang
pengharapan.
Sungguh…..
Engkau hadir dan menjelma bak hujan dikamarauku.
Tidakkah kau tahu…..?
Mungkin tidak, selamanya.....
Aku ingin kau menjadi Husnul Mujahid…..
dan aku adalah Azizah…..
Husnul Mujahid yang selalu merindu Azizah…..
Husnul Mujahid yang setia menanti Azizah…..
Husnul Mujahid yang menguntai sajak MERAH MUDA untuk Azizah.
Ah…..asaku terlalu megah untuk diriku yang sederhana.
Asaku terlalu naïf untuk diriku yang pemimpi.
Tapi…..akan kusematkan rindu itu di sini.
Dihatiku.
Karena engkau ‘YANG DIINGINKAN HATI”.
Untukmu…..teman kecilku.

(sebuah puisi berbentuk prosa)
Di sudut peraduanku, 31 0ktober 2012
J-UNI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar